Sukses dengan Hickhi, Rani Mukerji Buka Suara Soal Pemilihan Peran untuk Film Mendatang


Rani Mukerji telah membuat dirinya kembali ke layar lebar tahun ini dengan film HICHKI setelah absen selama empat tahun. Dalam waktu absennya, Rani memilih memeluk peran ibu dengan kelahiran putrinya, Adira, pada 2015 lalu. Tahun 2018, membuat dirinya kembali ke film dengan produksi rumah produksi suaminya, Aditya Chopra. Film ini berjalan dengan baik dan penampilan Rani di dalamnya dihargai oleh para kritikus dan penonton.

Sekarang Rani Mukerji berjanji pada penggemarnya bahwa dia akan lebih sering terlihat di layar lebar. Dalam wawancara yang dilakukan baru-baru ini, ia membuka dan berbicara tentang pilihan perannya yang berbeda dan motivasi di baliknya.

"Saya akan memilih film dimana ceritanya terikat pada yang saya rasakan. Film tersebut harus memiliki cerita yang bisa menyentuh hati saya atau sebuah cerita yang memang perlu diceritakan. Jadi, jika kedepan ada seseorang yang muncul dengan naskah untuk 'Bunty Aur Babli 2', maka saya akan melakukan 100 %, serta dimana mereka mengharapkan saya untuk bernyanyi dan menari juga akan saya lalukan", ungkap Rani memberi kode kepada para penggemar dan media.

"Pada akhirnya, film tersebut harus masuk akal dan harus menjadi sesuatu yang saya sukai. Itu bisa murni untuk hiburan karena sebagai seorang pemeran film, saya seharusnya tidak pernah melupakan fakta bahwa saya di sini untuk menghibur khalayak umum”, tambah Rani kepada media.

Aktris 39 tahun tersebut, kemudian berbicara tentang perannya sebagai ibu dan bagaimana hal itu telah mengubah dirinya. Rani menyatakan, “Ada emosi tertentu, hal-hal dan ketakutan yang saya miliki yang tidak pernah saya miliki ketika saya masih lajang. Saya cukup riang tapi hari ini, saya tiba-tiba merasakan emosi yang sangat berbeda yang belum pernah saya rasakan”.

Jadi, bersiapkah para penggemar menantikan Bunty Aur Babli 2 ? Semoga dapat terealisasi ya
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url